Lokasi Camping Di Batu Malang Yang Luar Biasah
Pernah gak merasakan camping di alam terbuka? Mungkin ada yang berfikir camping itu akan kedinginan, banyak nyamuk, repot jika mau buang air dan sebagainya. Mulai saat ini hilangkan pikiran tersebut, sebab camping itu begitu menyenangkan, kita bisa lebih akrab dengan keluarga ataupun teman. Selain itu dengan camping kita bisa menghilangkan rasa bosan kita setelah melakukan aktifitas harian yang mungkin begitu padatnya.
Camping sendiri merupakan salah satu cara kita untuk lebih kenal dekat dengan alam, di malang sendiri terdapat begitu banyak tempat yang memiliki view yang begitu bagus. Banyak juga orang yang bertandang ke tempat tersebut dan bercamping di situ. Berikut di kota malang tempat yang recomen buat anda yang mau menghabiskan akhir pekan dengan bercamping.
-
Camping di Pantai Watu Lepek
Camping bisa dilakukan dimana aja seperti contohnya di pantai, karena begitu banyak pantai yang tersebar di malang ini tentu membuat pengunjung yang datang ke pantai pasti ingin menghabiskan waktunya untuk menikmati indahnya wisata pantai tersebut. Salah satu pantai di malang yang bisa menjadi lokasi untuk bercamping yakni ada pantai watu lepek. Pantai watu lepek ini masih terjaga kebersihannya mengingat lokasi pantai ini yang cukup tersembunyi yaitu berada di balik bukit.
Pantai watu lepek berada di Gajahrejo, Gedangan, Malang, Jawa Timur. Untuk bisa sampai ke pantai watu lepek ini pengunjung mesti datang ke pantai batu bengkung dan memarkir kedaraan di area wisata batu bengkung, dan kemudian bisa melanjutkan perjalanan ke pantai watu lepek. Di pantai watu lepek ini memang kondisi pantainya masih terbilang sepi sebab tak banyak pengunjung yang tau akan wisata pantai ini. Di pantai ini anda bisa bercamping serta sekalian menikmati indahnya sunset dan juga sunrise, seru kan. Perpaduan alam yang berada di pantai ini begitu sempurna, hijaunya pegunungan serta birunya air langit semakin menambah keindahan pemandangan di sini.
-
Camping di Bukit Budug Asu
Jika tadi ada tempat camping di area pantai kali terdapat camping yang berada di Kawasan wisata bukit. Camping di budug asu kali ini memang lagi ngehits, sebab pemandangan yang bisa anda liat di sini juga begitu menakjubkan. Untuk bisa sampai di bukit budug asu ini anda mesti berjalan dulu, untuk jalanan menuju bukit ini juga mudah dilalui serta di sepanjang perjalanan menuju bukit ini pemandagannya juga bagus bagus. Di bukit budug asu ini terdapat sebuah padang savanna rerumputan hijau, sehingga kelihatannya sedang ada di bukit Teletubbies. Di bukit budug asu ini anda juga bisa mencoba yang Namanya rock climbing serta jika ingin yang lebih ekstrim bisa coba untuk melewati jembatan gantung yang ada di sini. Dari atas bukit ini anda bisa melihat perbukitan yang begitu indahnya juga.
Di bukit budug asu ini anda juga bisa melihat gagahnya gunung arjuna serta anda juga bisa melihat hamparan luas kebun teh yang bisa membuat mata kita begitu sejuk saat melihatnya. Selain itu di sini juga terdapat spot foto yang instagramable banget.
Luasnya hutan pinus yang berada di kaki gunung semeru, bisa anda nikmati dengan bermalam di Kawasan wisata ledok ombo. Nuansanya yang sejuk dan juga sri semakin membuat tempat ini asyik untuk didatangi. Di Kawasan wisata ledok ombo ini juga dilengkapi dengan fasilitas yang udah memadai sehingga camping di sini bisa terasa berkesan. Di wisaota ledok ombo ini juga ada rumah pohon yang bisa anda jadikan sebagai lokasi untuk spot foto. Selain terdapat rumah kayu ada juga lokasi untuk downhill yang bisa anda coba. Masih dikawasan ledok ombo ada pula sebuah air terjun, yakni ada air terjun wagio.
Coban rais merupakan wisata di kota batu yang mana pengunjung bisa melihat indahnya air terjun. Tak hanya air terjun aja di Kawasan coban rais ini juga terdapat beberapa wisata yang cukup populer di sini yakni ada batu flower garden. Di batu flower garden ini sendiri terdapat banyak spot foto yang ngehits abis. Di coban rais ini juga ada sebuah tempat yang bisa buat anda bercamping, bayangkan saja saat keluar dari tenda anda udah bisa melihat indahnya pemandangan pagi hari serta segarnya udara kota batu. Di coban rais ini juga biasanya jadi tempat outbound malang, sebab di sini terdapat lahan kosong yang luas serta banyak tumbuhan hijau juga.
Jika anda termasuk ke dalam orang yang suka dengan mendaki gunung, kali ini ada tempat ngecamp yang begitu indah. Yakni ada di gunung semeru, di sini anda bisa melihat indahnya danau air tawar serta dikelilingi oleh perbukitan yang indah. Di sekitar danau ini juga terdapat padang savanna yang semakin membuat pemadangan di sini semakin mempesona.
-
Camping di bedengan
Di kota malang ini terdapat banyak tempat tempat yang memiliki view yang begitu indahnya, banyak juga yang menjadikan tempat tersebut sebagai lokasi untuk camping. Seperti ada wisata bedengan, Ketika camping di sini anda akan disuguhkan oleh lingkungan yang hijau serta pepohonan yang begitu rindang. ditambah lagi wisata ini dekat dengan sungai sehingga bisa semakin berkesan camping anda di sini.
Selanjutnya ada tempat camping yang begitu cantik, yakni berada di Kawasan pantai ungapan. Pantai ungapan ini cukup mudah untuk dikunjungi, sebab berada dekat dengan jalan raya. Di pantai ungapan ini anda bisa melihat matahari terbit serta di sini juga dekat dengan danau air tawar, jadi anda bisa puas bermain air di sini.